Bupati Wajo Dr H Amran Mahmud saat menggelar Inspeksi Mendadak (Sidak) di Kantor Gabungan Dinas Jl Lamaddukelleng Sengkang, Kecamatan Tempe, Wajo, Rabu 20/2/2019. |
SOPPENGTERKINI.COM,WAJO - Secara khusus Dinas Pengelolaan Pasar Kabupaten Wajo diminta segera melakukan pembersihan eks kebakaran di lokasi Pasar Mini II Tokampu yang berada di Kelurahan Siengkang, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo.
Permintaan tersebut disampaikan Bupati Wajo Dr H Amran Mahmud saat menggelar Inspeksi Mendadak (Sidak) di Kantor Gabungan Dinas Jl Lamaddukelleng Sengkang, Kecamatan Tempe, Wajo, Rabu 20/2/2019.
Dr Amran Mahmud mengatakan, perbaikan Pasar Mini II Tokampu harus segera dilakukan agar pedagang bisa masuk kembali dalam area pasar yang pernah terbakar, sehingga Jl Sungai Wallanae dan Jl Amanaggappa kembali difungsikan.
Untuk merealisasikan pembenahan Pasar Mini II Tokampu, Dr Amran Mahmud langsung menugaskan Kepala Dinas Dinas Lingkungan Hidup (BLHD) Kabupaten Wajo, Andi Baso Iqbal segera menyiapkan kontainer sampah di Pasar Mini guna menampung sampah, eks kebakaran.
Sebelumnya, warga yang mendiami sejumlah Rumah Toko di Jl Sungai Wallanae dan Jl Amanaggappa Sengkang mengeluhkan keberadaan pasar sementara karena mengganggu aktifitas jual beli dan angkut muat barang dari Ruko.
"ASN tetap fokus bekerja dan bekerja sepenuh hati, ikhlas jika ada masalah atau kendala baru laporkan ke saya," pesan Ketua Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Wajo itu setiap meninggalkan ruang kerja yang ada di Kantor Gabungan Dinas.
Laporan: Ichal Mahendra